Breaking News

Donald Trump tidak puas dengan retorika Jerome Powell




Meskipun Donald Trump tidak puas dengan retorika Jerome Powell, pidato Powell memberikan dukungan bagi Dolar AS, dan mendorong Euro ke bawah 1.10 sehingga memperluas rentangannya.
Trader hari ini masih menilai pernyataan Ketua Fed. Powell mencoba untuk menjaga keseimbangan antara bias dovish dan hawkish selama konferensi pers yang ia adakan. Powell tidak mengkonfirmasi pemotongan tingkat suku bunga (funds rate) pada bulan September, namun ada peluang hingga akhir tahun. Keputusan akan bergantung pada perkembangan ekonomi. Untuk saat ini, para investor menarik kesimpulan yang memberikan dukungan kepada mata uang Amerika, dan Greenback naik di seluruh pasar. Kenaikannya mencapai level tertinggi 1 tahun terhadap Euro.
Indeks Dolar AS melonjak ke level 98.83. Mata uang Amerika tersebut tetap berada dalam sorotan karena Federal Reserve tampak puas dengan penurunan suku bunga tunggal, sementara European Central Bank akan memulai proses pelonggaran kebijakan moneter pada bulan September. Donald Trump tidak senang akan hal itu dan menyatakan bahwa retorika Powell mengecewakan. Sang Presiden AS meyakini bahwa Fed seharusnya mengumumkan “siklus pemotongan suku bunga yang agresif dan bersifat lama”. Pernyataan ini memberikan gagasan kepada para pelaku pasar bahwa Washington mungkin akan memulai intervensi valuta asing dalam beberapa bulan mendatang.
Sifat hawkish pada pertemuan Federal Open Market Committee memberikan dampak positif bagi posisi Dolar AS terhadap Yen. Bulls dapat kembali mengendalikan pasangan Dolar/Yen dan menaikkannya ke atas level penting, 109. Dalam jangka pendek, kuotasi dapat berlanjut naik. Penembusan 109.58 dapat membawa ke level penting berikutnya di 110. Namun, trend bearish tidak dapat ditembus dalam jangka menengah.
Aussie menunjukkan reaksi positif terhadap harga konsumen dan aktivitas bisnis China yang meningkat. Tekanan inflasi naik pada kuartal kedua sebesar 0,6%, sementara stagnasi tercatat pada kuartal pertama. Pasangan AUD/USD diperdagangkan pada level 0.6846 sepanjang pagi hari.
Yuan melemah nyaris menuju terendah 2 bulan terhadap Greenback di tengah pernyataan Powell. Hari ini, bank sentral China tidak mengikuti AS dan menjaga suku bunga stabil.
Berikutnya, Bank of England. Regulator ini diantisipasi akan menghadapi risiko Brexit keras dan dampaknya untuk pasar. Namun, bank sentral tersebut tidak akan menyesuaikan kebijakan moneternya sampai persyaratan keluar dari Uni Eropa diumumkan.

No comments